Bikin Kamu Jadi Genius

5 Tanda Kamu Terlalu Keras pada Diri Sendiri dan Solusi Menghadapinya

Kamu mungkin memiliki kepribadian sebagai pekerja keras yang pantang menyerah sebelum memperoleh hasil maksimal.

pekerja keras
Sumber gambar: Pixabay.com
Meski bekerja keras penting, tapi kamu tidak boleh terlalu keras pada dirimu. Karena hal ini justru hanya akan memperburuk kondisimu. Kamu juga butuh istirahat untuk mengisi tenaga yang akan kamu pakai esok hari. Sebelum terlalu jauh, kenali dulu tanda-tandanya.

1. Selalu merasa lelah
Lelah itu wajar jika seharian bekerja. Tapi masih lelah padahal sudah beristirahat? Mungkin ini tanda bahwa kamu kurang istirahat dan butuh istirahat lebih. Ingat, kamu bukan mesin yang akan terus-terusan bekerja. Bahkan mesin yang tidak beristirahat pun suatu saat akan rusak.

2. Membandingkan diri sendiri dengan orang lain
Kamu mungkin tanpa sadar sering membandingkan dirimu pada orang lain yang kamu anggap lebih baik dari kamu. Tapi percayalah itu hanya akan merugikan dirimu sendiri. Kamu akan dilanda stres dan sedih berkepanjangan hanya karena mengagumi orang lain. Kamu harus ingat bahwa siapapun dirimu, Tuhan telah menciptakanmu dengan penuh kesempurnaan.

3. Selalu khawatir pada segala sesuatu
Khawatir berlebihan hanya akan membuat kamu selalu merasa cemas. Apa yang sebenarnya mudah kamu capai akan jadi sulit jika kamu terus saja khawatir. Jadi sebaiknya hilangkanlah rasa khawatir itu dari pikiranmu karena itu tidak akan membawa pengaruh yang positif pada kehidupanmu.

4. Merendahkan diri sendiri
Setiap orang diciptakan spesial, begitu juga dengan kamu. Jadi berhentilah merendahkan diri sendiri. Prestasi apapun yang kamu capai, entah itu besar atau kecil, kamu harus merayakannya. Beri apresiasi untuk dirimu sendiri agar kamu bisa mersakan kepuasan batin. Tapi jangan memuji diri sendiri di hadapan orang lain jika tidak ingin disebut sombong.

5. Selalu merasa kekurangan
Setiap orang punya kemampuan yang berbeda-beda. Jangan merasa bersedih hanya karena kamu tidak bisa melakukan satu hal. Lakukanlah hal lain yang kamu bisa agar kamu mengerti bahwa kamu sangat berharga.

Penulis Tamu: Arif Gunawan
Website : fpedia.id

Terimakasih admin ucapkan kepada penulis tamu karena telah bersedia mengirimkan hasil karyanya kepada ciamik. Semoga bermanfaat bagi kita semua ^_^

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Inspirasi
0 Komentar untuk "5 Tanda Kamu Terlalu Keras pada Diri Sendiri dan Solusi Menghadapinya"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top