Bikin Kamu Jadi Genius

Cara Mengobati Sakit Pilek Secara Alami

Cara Mengobati Sakit Pilek Secara Alami - Pilek merupakan penyakit yang sangat mengganggu kenyamanan si penderita. Mereka yang terkena sakit pilek akan mengalami gangguan pernafasan. karena tersumbatnya pernafasan pada hidung.

Penyakit ini begitu mudah menular. Cara penularan penyakit ini bisa melalui kontak langsung dengan penderita atau melalui saling berbagi air minum. Untuk mencegah tertular atau terkena sakit pilek ini anda harus meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda serta menghindari kontak langsung dengan penderita atau anda dapat menggunakan masker mulut untuk melindungi anda dari virus ini, karena penyebaran virus ini melalui udara.  


Bagi anda yang terkena sakit pilek jangan khawatir dan tetaplah sabar. Karena sesungguhnya sakit pun sebuah karunia yang tuhan berikan. Dengan sakit, kita pun akan menyadari arti dari sebuah kesehatan. Sehat itu akan terasa nikmatnya jika seseorang sedang sakit, dengan sakit inilah orang akan mengetahui pentingnya menjaga kesehatan.



Cara Mengobati Pilek Secara Alami
geeniuss.blogspot.com

Nah bagi anda yang sedang mencari cara bagaimana untuk menyembuhkan sakit pilek atau flu yang sedang anda alami. Berikut Geeniuss.Com akan berbagi tips Cara Mengobati sakit Pilek Secara Alami.

Inilah Cara Mengobati Sakit Pilek Secara Alami.

1. Minum Air Putih Dengan Cukup
Semua orang tahu bahwa air putih ini banyak sekali manfaatnya. Bagi anda yang ingin mengobati sakit pilek secara alami, anda cukup mengkonsumsi air putih cukup setiap hari. Minumlah air putih minimal 8 gelas setiap harinya. Dengan begitu tubuh anda akan prima dan terhindar dari kekurangan cairan dan sistem kekebalan tubuh pun akan meningkat. (Baca Selengkapnya: Manfaat Dahsyat Air Putih Bagi Kesehatan)

2. Istirahat yang Cukup

Sakit pilek bisa disebabkan karena anda kurang istirahat sehingga membuat tubuh kelelahan. Saat tubuh dalam kondisi lelah, sistem kekebalan tubuh pun melemah, itulah yang menyebabkan anda terkena sakit pilek. Nah agar pilek anda segera sembuh, beristirahatlah dan meminum air putih dengan cukup agar kekebalan tubuh meningkat.

3. Meminum STMJ 

STMJ adalah minuman (Susu, Telur, Madu, Jahe). Caranya ambil susu, masukan kuning telurnya saja, masukan madu, kemudian jahe masukan air hangat. Kemudian minumlah. Tidak harus lengkap jika bahan di atas anda tidak memilikinya. Bisa jahe saja, bisa susu campur madu, bisa susu campur kuning telur. tergantung selera dan bahan yang anda miliki. STMJ ini sangat baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda.

4. Mengkonsumsi Buah dan Sayuran

Manfaat dari mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran sudah tidak asing lagi ditelinga kita. banyak sekali manfaat dari buah dan sayuran untuk tubuh salah satunya dengan mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda. Jadikan mengkonsumsi buah dan sayur rutinitas yang tidak anda lewatkan setiap harinya.

5. Mandi dengan Air Hangat

Saat anda terkena sakit flu atau pilek, cobalah mandi menggunakan air hangat. Cara ini akan membuat badan anda terasa lebih segar. Jika dibandingkan mandi dengan air dingin apalagi saat sedang terkena flu atau pilek, bisa jadi flu atau pilek anda semakin parah.

Itulah Ulasan Cara Mengobati Sakit Pilek Secara Alami. Apabila ada cara lain yang belum disebutkan di atas, anda bisa menambahkannya pada kolom komentar di bawah. Semoga ulasan di atas bermanfaat dan sakit pilek yang sedang anda alami bisa segera sembuh. Terimakasih


Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Kesehatan
0 Komentar untuk "Cara Mengobati Sakit Pilek Secara Alami"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top