Bikin Kamu Jadi Genius

Tips Menghilangkan Demam Panggung / Nervous

Bagi sebagian orang, mungkin seringkali kita mengalami kecemasan (tegang) ketika berada di hadapan umum/banyak orang, entah itu ketika kita harus menampilkan sebuah pertunjukan, atau mungkin ketika kita harus berpidato sebagai ketua pelaksana di khalayak umum, bahkan di depan guru atau dosen kita. 

Kecemasan tersebut bisa disebabkan kurangnya percaya diri, merasa takut lupa dengan apa yang ingin disampaikan, atau mungkin memang tidak terbiasa berbicara di depan umum, sehingga mengalami demam panggung.
Sumber gambar: caramenarik.com
Nah, gimana sih caranya untuk mengatasi demam panggung / nervous

Tips pertama yang pernah saya lakukan yaitu sebelum kita memulai untuk berbicara di depan umum tekan jempol kaki ke lantai ataupun panggung ketika kita berpijak selama beberapa detik, tarik nafas secara perlahan dan keluarkan juga secara perlahan. 

Teknik seperti itu bisa membuat konsentrasi juga menjadi lebih fokus, sehingga kita merasa lebih tenang dan berpikir positif.

Selain itu, lakukanlah sebuah peregangan sebelum menaiki panggung , seperti peregangan kaki, lengan, dan bahu, hal tersebut pun bisa mengurangi ketegangan dalam tubuh anda. Tersenyumlah meskipun detak jantung anda begitu cepat, setidaknya senyuman itu bisa membuat orang lain berpikir bahwa anda adalah orang yang percaya diri dan sedikit menutupi ketegangan anda di depan umum.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Inspirasi
0 Komentar untuk "Tips Menghilangkan Demam Panggung / Nervous"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top