Bikin Kamu Jadi Genius

Pentingnya Peran Guru Piket di Sekolah

Pentingnya Peran Guru Piket di Sekolah | Sekarang ini, masih beberapa sekolah yang menerapkan adanya guru piket. Padahal dengan keberadaan guru piket memberikan dampak positif untuk sekolah tersebut.

Guru piket dapat dilakukan secara bergantian oleh para guru. Tugas menjadi guru piket biasanya diberikan untuk mencukupi kekurangan jam di sekolah.

Pentingnya Peran Guru Piket di Sekolah
Apa saja peran penting guru piket di sekolah?

1. Menyambut kedatangan siswa

Kedatangan siswa di sekolah begitu beragam. Ada siswa yang pagi sekali sudah datang bahkan ada pula yang datang terlambat. Nah dengan adanya guru piket, siswa yang datang lebih awal sudah dapat terpantau aktivitasnya di sekolah. Sedangkan untuk siswa yang terlambat dapat dilakukan pencatatan alasan mengapa terlambat untuk menjadi bahan evaluasi dan peringatan untuk siswa tersebut bila dilakukan berulang kali.

2. Menerima Tamu

Tamu yang datang ke sekolah dapat melapor kepada guru piket. Sehingga guru piket dapat menyampaikannya kepada kepala sekolah.

3. Mengawasi siswa di sekolah

Dengan adanya guru piket segala kejadian di sekolah dapat terawasi. Khususnya pada saat jam istirahat berlangsung. Biasanya banyak kejadian tidak terduga ketika jam istirahat seperti anak yang berkelahi karena akibat bercanda yang berlebihan misalnya.

4. Mencatat dan melaporkan setiap kejadian penting


Ketika guru piket bertugas, guru piket akan diberikan catatan administrasi yang harus di isi. Seperti buku laporan kejadian penting, buku kehadiran siswa dan guru, buku tamu

Itulah peran penting keberadaan guru piket di Sekolah. Apabila di sekolahmu belum ada guru piket, boleh diusulkan ya, mengingat begitu pentingnya keberadaan guru piket di sekolah.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Pendidikan
0 Komentar untuk "Pentingnya Peran Guru Piket di Sekolah"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top