Bikin Kamu Jadi Genius

Tanpa PR, Ujian Nasional, dan Sekolah Cuma 5 Jam. Mengapa Pelajar di Finlandia Bisa Pintar?

Finlandia negara dengan pendidikan terbaik di dunia ini hanya membolehkan anak-anak disana bersekolah ketika usia anak tersebut sudah masuk usia 7 tahun.

Sedangkan kalau di negara kita, ketika anak masuk usia 3 tahun saja pasti sudah mulai rempong nyari pendidikan sana-sini, ingin masuk pre-school yang bagus, karena khawatir bila sekolah awalnya tidak bagus nanti bisa susah untuk masuk jenjang berikutnya.

Yang menjadi pertimbangan Finlandia anak usia sekolah akan lebih siap secara mental untuk belajar, karena mengutamakan anak untuk berimajinasi, menemukan jawaban sendiri, juga mengutamakan bermain dalam belajar.

Selain itu di Finlandia, pemberian PR ataupun tugas tidak diberikan, bahkan hingga memasuki jenjang SMA metode pembelajaran masih didominasi dengan permainan-permainan interaktif.
Sekolah di Finlandia.png

Para pelajar di Finlandia sudah menemukan sendiri metode dan cara belajar mereka masing-masing, sehingga mereka tidak akan merasa terpaksa ketika mereka belajar.

Membiasakan 45 Menit untuk belajar, kemudian 15 menit istirahat
Para pelajar di Finlandia, tidak memaksakan ketika belajar sehingga tidak mengalami kejenuhan belajar. Mereka membiasakan 45 menit untuk belajar kemudian 15 menit untuk rehat sejenak. Dengan memiliki jam istirahat lebih panjang selain memiliki dampak baik bagi kesehatan, dengan begitu para siswa akan lebih aktif bergerak dan bermain.

Disana pendidikan anak-anak usia dini lebih menekankan bermain lebih banyak dan bersosialisasi dengan teman sebaya.

Sekolah Negeri di Finlandia Bebas Biaya dan Sekolah Swasta  pun di atur Ketat agar Terjangkau
Sekolah-sekolah di Finlandia setara bagusnya, para orangtua tidak usah pusing-pusing memikirkan akan memilih sekolah yang mana. Selain itu, biaya pendidikan juga terjangkau.

Sekolah disana tidak menggunakan sistem rangking 1 di sekolah karena mereka beranggapan bahwa setiap murid seharusnya mendapatkan rangking 1. Selain itu dengan ditiadakannya rangking sekolah tidak usah berkompetisi.

Di Finlandia juga pemerintah menyediakan berbagai fasilitas penunjang proses pembelajaran, seperti biaya angkutan sekolah secara cuma-cuma, biaya untuk makan siang juga biaya kesehatan.

Pemerintah Membiayai Semua Guru Untuk Memperoleh Gelar Master
Selain fasilitas penunjang pembelajaran, pemerintah Finlandia juga memfasilitasi guru-guru disana agar memperoleh gelar master. Untuk meningkatkan mutu pendidikan tentunya bukan hanya fasilitas belajar saja yang perlu mendukung tapi skill guru-gurunya juga harus baik.

Finlandia memahami bahwa kunci keberhasilan meningkatnya mutu pendidikan ada pada kualitas gurunya sehinga pemerintah memberikan subsidi para guru hingga memperoleh gelar master.

Untuk gaji guru di Finlandia pun sangat tinggi, guru disana merupakan pekerjaan yang paling bergengsi. Gaji gurunya hingga dua kali lipat guru di Amerika.

1 Guru 12 Siswa 
Agar lebih mudah memantau ketika pembelajaran berlangsung, 1 guru di Finlandia untuk 12 siswa. Sehingga pembelajan akan lebih optimal.

Di Finlandia Ujian Nasional Tidak Ada 
Ujian Nasional di Finlandia tidaklah diperlukan, karena guru lah yang memberikan evaluasi untuk setiap anak didiknya. Guru dianggap paling mengetahui setiap karakteristik peserta didiknya sehingga pemerintah di Finlandia meyakini bahwa guru lah yang paling tahu bagaimana penilaian terbaik yang sesuai dengan siswanya.

Itulah beberapa Karakteristik sekolah di Finlandia. Semoga Indonesia negara kita tercinta juga semakin meningkat mutu pendidikannya. Hingga akhirnya kita menjadi negara maju. Aamiin

Sumber rujukan: http://widiyanto.com/sekolah-cuma-5-jam-tanpa-pr-ujian-nasional-kenapa-pelajar-di-finlandia-bisa-pintar/

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Pendidikan
0 Komentar untuk "Tanpa PR, Ujian Nasional, dan Sekolah Cuma 5 Jam. Mengapa Pelajar di Finlandia Bisa Pintar?"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top