Bikin Kamu Jadi Genius

5 Cara Mudah Merawat dan Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi

Memiliki gigi yang sehat, kuat, putih nan bersih tentu membuat kamu akan lebih tampil percaya diri. Bisa kamu bayangkan bila gigimu kuning? atau bahkan ompong? wah pasti bakal ngebuat kamu jadi orang paling pelit senyum karena malu.

Selain itu, bila gigi sudah bolong-bolong pasti kamu juga tidak akan nyaman dan terganggu saat makan.

Maka dari itu penting untuk merawat kesehatan gigi kamu agar senyummu tetap bersinar.

gigi sehat.jpg
Sumber gambar: rickyalfiandy.wordpress.com
Berikut Cara Merawat Kesehatan Gigi dan Mulut

1. Sikat gigi dengan cara yang benar
Selain kamu harus rutin menggosok gigi, kamu juga harus melakukannya dengan benar. Sudah tahukah kamu bagaimana menyikat gigi yang benar itu?
Baca selengkapnya di: Cara menggosok gigi yang benar

2. Hindari Tusuk Gigi
Membersihkan gigi dari kotoran yang menempel dengan tusuk gigi merupakan tindakan yang sangat tidak dianjurkan, karena bila cara ini terbiasa dilakukan dalam jangka waktu lama ini akan berdampak buruk bagi kesehatan gigi.

Sebaiknya gunakanlah dental floss atau benang gigi agar lebih aman dan baik untuk kesehatan gigi.

3. Gunakan Mouthwash untuk berkumur
Setelah selesai menggosok gigi sebaiknya gunakanlah mouthwash yang mengandung antiseptic ini akan membuat gigi terhindar dari plak-plak gigi.

4. Kerok Lidah
Kotoran-kotoran pada lidah harus kamu bersihkan karena kotoran tersebut dapat menyebabkan bau mulut tak sedap. Bersihkanlah menggunakan alat kerok lidah khusus. Kotoran yang menempel pada lidah tidak akan hilang hanya dengan berkumur.

5. Periksakan gigi
Memeriksakan gigi ke dokter penting kamu lakukan, dengan begitu kamu dapat mengetahui bagaimana kondisi kesehatan gigimu. Selain itu, kamu dapat membersihkan karang gigi sebagai upaya pencegahan kerusakan gigi.

Semoga bermanfaat

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Kesehatan
0 Komentar untuk "5 Cara Mudah Merawat dan Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top