Bikin Kamu Jadi Genius

Unik! Tips Diet ini dapat Membuatmu Memiliki Tubuh Ideal dan Sehat!

Setiap orang pasti mendambakan tubuh ideal dan juga sehat, terutama jika kamu seorang wanita. Tubuh ideal dan sehat merupakan suatu kebanggaan, karena kamu akan lebih merasa percaya diri. Jika kamu termasuk orang yang memiliki kelebihan berat badan dan ingin merubahnya agar mendapat berat badan yang ideal dan juga sehat, ciamik akan berbagi tipsnya.

1. Bukan kurangi porsi, tetapi ganti makanannya!
Jika kebanyakan tips diet adalah dengan cara mengurangi porsi makan, namun tips diet yang satu ini berbeda. Biasanya diet dengan cara mengurangi porsi makan malah membuat kita cepat merasa lapar, tetapi karena kita berkomitmen untuk melakukan diet, maka terpaksa harus menahan rasa lapar agar program diet kita berhasil. Namun, tahukah kamu bahwa menahan rasa lapar akan mempengaruhi kesehatanmu?

Nah, tips diet unik ini berbeda dengan tips diet yang biasanya, kami tidak menyarankan kamu untuk mengurangi porsi makanmu, melainkan kamu perlu mengganti makanannya. Cara diet ini membolehkan kamu untuk makan sesuai dengan porsi kamu, namun kamu perlu mengganti makanan pembuka yang sedikit mengandung karbohidrat bukan melahap makanan yang mengandung karbohidrat yang tinggi.

Makanan pembuka yang mengandung karbohidrat akan menekan secara maksimal konsumsi karbohidrat tinggi yang terkandung di dalam nasi, karena sebelumnya kita sudah mengkonsumi makanan pembuka. Makanan pembuka yang mengandung sedikit karbohidrat contohnya tahu isi, lumpia, dan juga batagor.
Tips diet agar tubuh sehat dan ideal
Sumber Gambar: resepcaramemasak.info
Tapi bukannya ketiga makanan pembuka tersebut diolah dengan cara digoreng? Bukannya makanan yang di goreng mengandung lebih banyak lemak dan akan membuat gemuk?
Yaps, memang betul makanan yang digoreng mengandung lebih banyak lemak. Namun, zat utama yang dapat membuat tubuh menjadi gemuk adalah karbohidrat. Sedangkan, zat lemak yang dikonsumsi berfungsi untuk menambah energy, menggantikan energy dari karbohidrat.

2. Sering ngemil buah-buahan
cara diet agar tubuh sehat dan ideal
Sumber Gambar: jlfitnutrition.com
Tentunya kamu tahu cemilan apa saja yang dapat membuatmu gemuk, seperti cokelat atau makanan ringan lainnya yang mengandung vetsin. Namun, cemilan yang membuatmu sehat adalah buah-buahan. Kamu bisa memakan buah-buahan sampe puas. Selain makan buah-buahan aman untuk berat badanmu, makan buah-buahan juga dapat mencukupi asupan vitamin di dalam tubuhmu.

3. Minum air dengan potongan mentimun atau lemon
Minumlah air dengan potongan mentimun atau dengan potongan lemon. Mentimun adalah salah satu jenis buah-buahan yang dapat memperlancar sembelit atau susah buang air besar. Maka dari itu jika kamu mengkonsumsi air dengan irisan mentimun atau lemon setiap harinya, maka terapi tersebut akan membuat anda mendapatkan berat badan yang ideal.
Cara diet unik untuk berat badan ideal dan sehat
Sumber Gambar: merdeka.com
 4. Balas makanan kurang sehat dengan makanan yang sehat
Biasanya sebelum melakukan program diet, seringkali kita bisa makan makanan apapun semau kita. Namun, ketika kita melakukan program diet pasti kita akan merasakan ngidam makanan yang biasa kita makan. Nah, dalam program diet unik ini, sesekali kamu boleh saja makan makanan yang biasa kamu makan, namun kamu perlu membalasnya dengan makanan sehat.

Misalnya, ketika kamu tidak kuat menahan untuk memakan keripik kesukaanmu. Makanlah, kemudian balaslah dengan makan sayuran dihari yang sama. Jika kamu ngidam coklat, makanlah. Namun, makan juga yoghurt untuk mengimbanginya, karena yoghurt menganung banyak nutrisi.


Nah, lakukanlah tips diet unik di atas secara rutin yaa! Selain kamu akan mendapatkan tubuh yang ideal dan juga sehat dengan cepat, kamu juga tidak terbebani dan tidak perlu menahan rasa lapar atau bahkan menahan makan makanan kesukaanmu. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Kesehatan
0 Komentar untuk "Unik! Tips Diet ini dapat Membuatmu Memiliki Tubuh Ideal dan Sehat!"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top