Bikin Kamu Jadi Genius

3 Cara Alami Atasi Perut Kembung

Perut kembung merupakan salah satu gangguan kesehatan pada sistem pencernaan yang disebabkan karena menumpuknya kandungan gas di dalam perut. Perut kembung memang membuat kita merasa tidak nyaman.

Biasanya saat mengalami perut kembung perut terasa kencang, terasa penuh, juga terlihat membesar. Selain itu juga biasanya ditandai dengan bersendawa dan kentuk berlebihan.

Dikutip dari laman Alodokter penyebab yang bisa membuat seseorang mengalami perut kembung antara lain: Minum-minuman bersoda, mengunyah permen karet, makan terlalu cepat, mengkonsumsi makanan yang digoreng dan berlemak, juga bisa disebabkan karena perasaan stress dan cemas.

Perut Kembung.jpg
Perut kembung. (Gambar dari Alodokter.com)

Nah bagi anda yang seddang mengalami perut kembung 3 Cara alami ini bisa coba anda lakukan apabila anda mengalami perut kembung.

1. Mengkonsumsi Wedang Jahe
Kita semua tahu bahwa jahe merupakan rempah yang banyak sekali manfaatnya baik itu untuk kesehatan maupun untuk dijadikan bumbu masakan. Baca selengkapnya : Manfaat Jahe Bagi Kesehatan

Mengkonsumsi wedang jahe sangat baik untuk sistem pencernaan, bahkan mengkonsumsi wedang jahe bisa juga untuk mengatasi sakit perut.

2. Mengkonsumsi Air Mentimun
Selain anda bisa mengkonsumsi wedang jahe untuk atasi perut kembung, anda juga bisa mengkonsumsi air mentimun jika jahe sulit ditemui. Caranya praktis sekali, anda hanya perlu memotong/mengiris mentimun kemudian masukan ke dalam air, kemudian bisa menyimpannnya ke dalam lemari pendingin. Anda bisa mengkonsumsi air mentimun tadi saat dalam keadaan dingin.

3. Lemon dan Cuka Apel
Campuran ramuan lemon dan cuka apel bisa juga anda gunakan untuk mengatasi perut kembung. Minum 1 sendok teh campuran cuka apel dan perasan air lemon untuk atasi perut kembung.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Kesehatan
1 Komentar untuk "3 Cara Alami Atasi Perut Kembung"

Kalau saya sich biasanya minum wedang jahe mas...

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top