Tips Untuk Optimalkan Pernafasan Ketika Berlari - Mengatur pernafasan merupakan hal yang perlu diperhatikan ketika anda sedang melakukan olahraga lari. Nafas yang terdengar ngos-ngosan tentu selain membuat anda cepat lelah, juga terdengar tidak nyaman baik oleh anda maupun orang yang berada di sekitar anda. Selain itu juga akan membuat kesan bahwa stamina tubuh anda buruk. Simak juga: Cara Meningkatkan Stamina Tubuh
Pernafasan memiliki peran yang amat sangat penting bagi seorang pelari. Seseorang yang mengambil pernafasan dengan benar selain membuat ia tidak cepat lelah, dengan oksigen yang lebih banyak ia hirup akan membuat seorang pelari lebih kuat dibandingkan dengan pelari lainnya. Nah dengan pengaturan pernafasan yang benar akan membuat sesorang pelari menghirup oksigen yang efektif dan efisien.
Lari.jpg |
Untuk mengoptimalkan pernafasan ketika berlari ada beberapa tips yang bisa anda coba, karena sebenarnya megatur ritme pernafasan bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Berikut tips untuk optimalkan pernafasan ketika berlari.
1. Bernafas lewat mulut
Ketika anda berlari bernafas lewat mulut bisa anda coba lakukan untuk membuat anda tetap merasa nyaman dan rileks. Bernafas lewat mulut juga akan membuat pengambilan oksigen dan karbondioksida lebih banyak dibandingkan jika anda bernafas lewat hidung.
2. Ambil nafas pendek
Ketika anda berlari kemudian anda menarik nafas panjang, justru ini akan membuat anda sulit untuk berlari jauh. Tapi cobalah untuk mengambil nafas pendek dan tidak terlalu menarik nafas dalam-dalam.
3. Dengarkan pernafasan anda
Ketika anda berlari cobalah untuk mendengarkan nafas anda apakah terdengar stabil atau mulai ngos-ngosan dengan suara kencang. Nah apabila yang anda dengar adalah suara ngos-ngosan cobalah untuk memperlambat kecepatan lari anda sekaligus mengatur nafas agar tetap stabil.
4. Konsisten mengatur nafas
Ketika anda berlari nafas teratur akan terdengar lebih enak, oleh karena itu cobalah untuk konsisten dalam mengatur nafas, sehingga nafas anda berirama. Misalnya setiap 2-3 langkah lari ambil anfas.
Demikian Tips Optimalkan Pernafasan Ketika Berlari. Semoga bermanfaat ^_^
Tag :
Lifestyle
0 Komentar untuk "Tips Untuk Optimalkan Pernafasan Ketika Berlari"
Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih