Bikin Kamu Jadi Genius

Demi Menu Buka Puasa Yang Enak dan Hemat, Anak Kostan Tidak Akan Melewatkan 5 Usaha yang Unik Ini!

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang dinantikan oleh umat muslim di dunia. Banyak umat muslim yang bahagia dengan datangnya bulan ramadhan. Begitu banyak hal yang disiapkan oleh umat muslim untuk menyambut bulan ramadhan, dari mulai menyiapkan niat jasmani maupun rohani agar dapat menjalankan ibadah puasa dengan tabah dan tahan terhadap ujian. Begitu pula dengan anak-anak kost yang hidup jauh diperantauan.
Usaha Unik Anak Kosan Demi Menu Buka Puasa Enak dan Hemat
Ramadan. Sumber Gambar: blog.act.id
Seperti yang kamu ketahui, anak kost hidup jauh dari kedua orangtuanya, segala sesuatu dia urusi sendiri. Apalagi untuk anak kost yang jauh dari luar pulau, harus pintar-pintar mengelola pengeluaran. Begitu pula ketika ramadhan tiba, anak kost perlu mengehmat pengeluaran agar dapat menyisihkan uangnya untuk pulang kampong ketika lebaran akan tiba.

Untungnya, ada strategi unik yang dapat dilakukan oleh anak kost ketika bulan ramadhan untuk mendapatkan menu buka puasa yang enak dan hemat. Penasaran seperti apa? Yuk simak tipsnya!

1. Demi menu buka yang enak dan hemat, kamu rela bertolak ke mesjid yang menyediakan takjil sejak sore
Buka bersama di mesjid Raya Bandung. Via: percikaniman.id
Jika di lingkungan tempat kostmu terdapat masjid yang sering menyediakan takjil untuk berbuka puasa, maka kamu perlu memanfaatkan hal ini. Selain niatmu untuk beribadah, tetapi kamu juga mendapatkan sesuatu yang plus disana. Yaps! Takjil gratisss. Dengan begitu kamu bisa mendapatkan menu buka puasa yang enak dan tentunya menghemat pengeluaranmu.

2. Sering-sering cek notification di Facebook buat ngucapin ulang tahun pada temanmu, siapa tahu ditraktir buka bersama :D
Berbuka puasa di traktik teman yang sedang Ulang Tahun.jpg
Apakah kamu pernah melakukan cara unik ini? Kegiatan di bulan ramadhan kamu agendakan untuk selalu mengecek notifikasi di facebook, siapa tau ada temanmu yang sedang berulang tahun, kamu bisa mengucapkan selamat dan do’a-do’a untuknya. Syukur-syukur dengan begitu kamu bisa ditraktir sama temanmu untuk makan gratis.

Atau mungkin buat kamu yang punya sahabat dekat, kamu bisa gunakan momen ulangtahunnya untuk menagih traktiran karena ia berulang tahun :D

3. Ngabuburit dengan berkeliling kota mencari takjil gratis yang biasanya kerap dibagikan di persimpangan jalan
Bagi-bagi Takjil Gratis. Sumber Gambar: mobil123.com
Jangan kamu pikir ngabuburit adalah suatu hal yang dapat menguras dompetmu dan harus membeli makanan mahal, kamu bisa lakukan cara unik ngabuburit dengan berkeliling kota untuk mencari takjil gratis yang kerap dibagikan di persimpangan jalan-jalan besar dan traffic light.

Nah disana biasanya ada hamba Allah yang baik dan mau berbagi rezeki untuk berbuka puasa. Kesempatan ini bisa kamu gunakan agar kamu bisa buka puasa gratis, lumayan kan?

4. Sediakan stok mie instan berbagai rasa untuk santap sahurmu agar tidak bosan
Sumber Gambar: merkterbaik.blogspot.com
Biasanya menjadi anak kost malas untuk menyiapkan makan sahur, sehingga makan sahur dilewatkan begitu saja. Tapi kalau tidak sahur tentunya kamu akan lemas seharian, dan ini dia solusinya. Kamu bisa menyediakan stok mie instan berbagai rasa untuk menemani santap sahurmu agar kamu tidak merasa bosan dengan varian rasa mienya, asalkan tidak kena tipus deh ya :D

5. Alih-alih menanyakan materi ujian atau sekedar ingin curhat dan bersilaturahmi, kamu bisa nongkrongin rumah temen menjelang buka puasa, biar diajak buka bersama oleh ortunya
Sumber Gambar: kepooo.id
Ketika kamu kebingungan ketika ingin berbuka puasa, kemudian kamu teringat ada temanmu yang rumahnya tidak jauh dari tempat kostmu.

Pastikan ia ada di rumah dan kamu kontak dia bilang kalau kamu ingin berkunjung ke rumahnya dengan alih-alih ingin diskusi mengenai soal ujian atau sekedar ingin curhat dan bersilaturahmi. Yakin deh, ketika adzan maghrib berkumandang kamu pasti ditawari untuk berbuka bersama di rumahnya. Irit lagi kan?

Nah, itulah beberapa cara yang unik agar kamu dapat buka puasa enak tapi hemat ala anak kostan. Jadi anak kost memang tidak mudah, apalagi menghadapi bulan puasa, biasanya lebih banyak melakukan pengeluaran. Untungnya Cuma anak kost yang punya cara unik tersendiri untuk mengatasinya. Selamat mencoba :D

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Inspirasi
0 Komentar untuk "Demi Menu Buka Puasa Yang Enak dan Hemat, Anak Kostan Tidak Akan Melewatkan 5 Usaha yang Unik Ini!"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top