Bikin Kamu Jadi Genius

Cara Ciamik Mengelola Uang THR Supaya Tidak Terbuang Percuma

Sudah dapat THR belum? Nah bagi yang sudah bekerja sebagai karyawan di perusahaan biasanya suka mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR). Memang bentuknya beragam, ada yang berbentuk makanan ada pula yang berbentuk uang.

Biasanya setiap karyawan mendapatkan THR yang berbeda-beda besarannya, dilihat dari sudah seberapa lama mengabdikan diri pada perusahaan atau dilihat dari posisi jabatannya.

Banyak yang menunggu-nunggu uang THR cair, supaya bisa digunakan untuk berbelanja baju lebaran ataupun yang lainnya. Banyak orang yang terkadang tidak tahu kemana perginya uang THR, tahu-tahu sudah habis saja.

THR .jpg

Nah bagi kalian yang tidak ingin uang THR terbuang percuma, berikut Ciamik.Info berikan tips untuk mengelolanya.

1. Buat Prioritas
Bedakan mana keinginan dan mana yang termasuk kebutuhan yah. Buatlah prioritas kebutuhan mana yang harus segera kamu penuhi dan mana yang memang itu tidak perlu. Sehingga bisa jelas tuh akan digunakan untuk apa uang THR kamu.

2. Sedekah
Dengan bersedekah akan membuat rezeki kita bertambah. Jadi jangan lupa untuk berbagi yah, apalagi ini bulan ramadhan bulan penuh berkah dimana amal ibadah kita dilipat gandakan. Jadi daripada habis percuma, sebaiknya sisihkan sebagian untuk disedekahkan.

3. Bisa ditabung
Uang THR yang kamu dapatkan bukan berarti harus habis seketika itu, jadi jika memang tidak ada kebutuhan lebih baik kamu tabung dulu saja. Jangan malah mengada-ada kebutuhan gara-gara ada uang THR. kan sayang kalau sampai digunakan cuma-cuma.

4. Cermat berbelanja
Lebih cermat lagi ya dalam menggunakan uang. Jangan hanya karena ada diskon jadi kamu tergiur untuk mengahbiskan uang THR yang kamu dapat.

5. Catat Pengeluaran 
Mencatat pengeluaran bisa menjadi solusi agar kamu bisa lebih berhemat menggunakan uang THR yang kamu dapat.

Itulah 5 Cara Mengelola Uang THR supaya lebih berguna. Semoga bermanfaat

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Tag : Inspirasi
0 Komentar untuk "Cara Ciamik Mengelola Uang THR Supaya Tidak Terbuang Percuma"

Silakan berkomentar sesuai dengan isi postingan. Berkomentarlah dengan positif dan membangun. Mohon untuk tidak menyertakan link aktif. Terimakasih

Back To Top